‎ ‎
personal lifestyle blogger jember

4 Cara Menjadi Smart Budget dengan Kartu Kredit Digital

 

4 Cara Menjadi Smart Budget dengan Kartu Kredit Digital

Kartu kredit digital dapat membuat keuangan lebih baik. Fungsi kartu kredit sebagai alat pembayaran cashless memang memberikan banyak keuntungan bagi para penggunanya. Selain lebih hemat, kartu kredit juga dianggap lebih praktis karena gampang untuk dibawa bepergian. 

Mengatur penggunaan kartu kredit tidaklah sulit, kamu hanya perlu mengetahui tips yang tepat untuk memaksimalkannya. Agar semakin maksimal, cobalah melakukan beberapa tips di bawah ini. Simak hingga akhir.

Tips Mengatur Budget Pintar Bersama Kartu Kredit Digital

Sekalipun digital credit card ini memberikan banyak keuntungan dari segi kemudahan dan kepraktisannya, para pengguna sebaiknya memanfaatkan dengan baik setiap fitur yang ada di dalamnya. 

Dengan begitu, kamu pun akan lebih bijak mengontrol keuangan selama menggunakan kartu kredit. Simak tips di bawah ini. 

Manfaatkan Promo Kartu kredit

Saat ini, kartu kredit secara digital sudah menawarkan banyak promo menarik di dalamnya. Program promo seperti ini sudah seharusnya kamu manfaatkan dengan baik. Dengan begitu, kamu akan menjadi lebih hemat menggunakan budget

Beberapa jenis promo menarik yang banyak ditawarkan dalam digital kredit card adalah diskon, cashback dan reward point. Jika kamu sering kamu melakukan transaksi dengan kartu kredit, maka akan semakin besar pula kesempatan untuk mendapatkan reward hingga diskon lainnya. 

Lacak Pengeluaran



Tips Mengatur Budget Pintar Bersama Kartu Kredit Digital

Tips mengatur keuangan di era cashless selanjutnya ialah dengan rutin melacak pengeluaran. Saat ini sudah banyak aplikasi kartu kredit yang menghadirkan fitur pelacakan transaksi. 

Dengan begitu, kamu pun bisa mengontrol berbagai jenis pengeluaran yang akan dan sedang dilakukan. Selain promo kartu kredit, credit card juga memiliki fitur pelacakan pengeluaran untuk mencegah kamu boros saat berbelanja. 

Catatan pengeluaran menjadi semacam notice untuk lebih berhemat karena kamu lebih mudah melihat jumlah pengeluaran saat bertransaksi. Kebiasaan seperti ini juga akan memudahkan kamu untuk mengelola keuangan dengan bijak. 

Meskipun kartu kredit memiliki fungsi sebagai metode pembayaran tunai untuk setiap transaksi pembelanjaan. Namun, kamu tetap perlu memiliki kebiasaan berbelanja secara cermat dan bijak. 

Bayar Tagihan Tepat Waktu

Memiliki kartu kredit digital juga meningkatkan kesadaran untuk membayar tagihan dengan tepat waktu. Orang bijak tentu tidak akan melewatkan masa tagihan yang dibebankan kepadanya. 

Pada dasarnya, setiap tagihan harus rutin dibayarkan setiap bulannya. Namun, tak sedikit orang yang kadang lupa untuk membayar tagihan. Oleh sebab itu, kehadiran digital kredit card ini sangat menolong orang-orang yang sering lupa untuk membayar tagihan. 

Kamu bahkan bisa memanfaatkan fitur pengingat pembayaran tagihan pada aplikasi kartu kredit. Dengan begitu, kamu tidak akan melewatkan jadwal pembayaran tagihan lagi setiap bulannya. 

Perlu kamu tahu, rutin bertransaksi via kartu kredit juga bisa meningkatkan poin reward. Jadi, semakin sering kamu menggunakan kartu kredit untuk membayar berbagai jenis tagihan, maka semakin banyak pula poin yang bisa kamu kumpulkan. Tak hanya itu, beragam diskon hingga promo menarik lainnya juga bisa kamu nikmati dalam aplikasi kartu kredit. 

Batasi Penarikan Tunai

Jika kamu telah menggunakan kartu kredit secara digital, maka berarti kamu pun sudah masuk ke dalam ekosistem cashless. Pengguna kartu kredit yang cerdas tentu sadar betul bahwa metode cashless akan sangat menolong mereka dari perilaku boros. 

Pada dasarnya, kartu kredit memiliki fungsi untuk melakukan penarikan uang tunai sama halnya dengan kartu debit yang sering kamu gunakan saat menarik uang di mesin ATM. Namun, berbeda dengan kartu debit ATM yang akan memotong uang penarikan dari tabungan, kartu kredit sendiri nantinya akan memotong limit kartu kredit. 

Meskipun kehadiran kartu kredit mendorong ekosistem cashless bagi banyak orang, uang kas tetaplah diperlukan, terutama dalam keadaan darurat. Namun, kamu perlu melakukan pembatasan fungsi kartu kredit untuk tarik tunai. 

Pasalnya, nominal yang kamu tarik tidak hanya datang dari jumlah uang yang ditarik, tetapi juga dari beban bunga yang mesti dibayarkan. Oleh sebab itu, akan lebih jika kamu menggunakan kartu kredit untuk tarik tunai dengan memastikan jumlah kebutuhan yang diperlukan. 

Di era cashless seperti saat ini, kehadiran kartu kredit secara digital memang sangat diperlukan. Selain lebih memudahkan berbagai jenis transaksi belanja via online, kartu kredit berbasis digital juga menghadirkan banyak penawaran menarik kepada para penggunanya. 

Kartu Kredit Digital digibank yang merupakan kartu kredit secara digital pertama di Indonesia bisa menjadi pilihan yang paling tepat untuk kamu yang membutuhkan kepraktisan dalam setiap transaksi. Dimana kamu bisa dapat Approval dalam 60 Detik. 

Tak hanya itu, beragam penawaran menarik lainnya bisa kamu nikmati melalui Aplikasi digibank by DBS. Informasi lebih lengkap tentang kartu kredit ini bisa kamu cek di sini.  


Posting Komentar

Terima kasih sudah membaca dan berkunjung kemari.
Salam kenal, jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya, supaya bisa berkunjung balik. Hhee. ^_^

Chingudeul