Bismillaahirrohmaanirrohim....
Halo gaes, lama banget saya absen dari
peredaran perblogeran ini ya. Setelah sekian hari dapat wangsit di awal bulan,
terus vakuum lagi untuk kesekian hari demi persiapan Kelas Inspirasi Bali 4.
Nah, ceritanya nih saya mau posting tulisan ini sebelum acara hari H dimulai,
tapi kebetulan sebelum berangkat ke Bali, laptop dalam keadaan sekarat. Hanya
itu yang menjadi andalan saya saat itu.
Okelah, fix saya posting mengenai
rangkaian persiapan apa saja untuk Kelas Inspirasi Bali 4 ini. Sebelumnya,
kalian juga bisa baca artikel saya saat persiapan virtual meet up di Kelas
Inspirasi Jember beberapa waktu yang lalu.
Baca juga : First Meet up Online – Kelas Inspirasi Jember #4
Syukur alhamdulillah, saat pengumuman
rombel Kelas Inspirasi Bali4 kemarin, saya bisa berkumpul dengan beberapa rekan
yang pernah menjadi relawan pengajar di Kelas Inspirasi Jember 4. Seperti Kak
Jupri dan Kak Sofia. Tapi sayangnya, karena alasan satu dan hal-hal lainnya,
Kak Sofia tidak bisa hadir juga dengan Mbak Cindy, yang rencananya bakalan
berangkat bareng ke Bali saat KIB4 ini berlangsung. Soalnya saya, Mbak Cindy,
dan Kak Sofia berangkat dari satu kota yang sama, yakni Jember.
Awalnya tetap ragu-ragu untuk ikutan,
tapi lambat laun saya beranikan diri aja gabung di Kelas Inspirasi Bali 4 itu.
Lagipula, jika saya tidak membentangkan sayap untuk berkiprah menginspirasi
adik-adik, mau kapan lagi? Urusan berangkat ada temannya apa tidak, apa kata
ntar lah.
Okey, sebelum harapan saya pupus, saya
sudah di lobi sama Mbak Vita yang juga asal dari Jember untuk ikut berangkat
bersama dengannya. Yeah. Alhamdulillah, ada teman buat berangkat. Jadi, nggak
was-was lagi kalau ada virmeet bareng teman serombel. Karena saya sudah positive
ikut KIB4.
Virtual Meeting
yang diketuai oleh Kak Jupri, asal Surabaya ini mengangkat beberapa topik.
Seperti. Pembukaan, akan diisi dengan apa saja? Ice breaking, Senam,
sambutan ketika upacara berlangsung dari salahsatu relawan, pembagian jam rolling,
stiker, kenang-kenangan, tempat penginapan, dana iuran, closing, dan
masih banyak lagi.
Kegigihan dan semangat yang dituangkan
oleh Kak Jupri ini disambut antusiasme dari para relawan pengajar lainnya. Ada
yang malah terbawa mimpi mengajar di kelas, walau acara belum diselenggarakan.
Seperti chat dari Kak Dayu berikut ini.
Screeshoots Chat Kak Dayu yang amat sangat antusias dengan Kelas Inspirasi Bali |
Saya yang tergabung dalam grup ini juga
ikut andil dalam pembuatan stiker, walau dalam berita acara virtual meeting
tidak terlalu disinggung, saya hanya menambahkan untuk membuat stiker
kenang-kenangan untuk adik-adik di SDN Tianyar 03 Barat nanti berupa tulisan
yang bisa menginspirasi mereka dengan mencantumkan nama beserta cita-cita
mereka. Itu saja.
Sebelum keputusan menjadi bulat
seutuhnya, selama itu pula ada beberapa relawan serta dokumentator yang tidak
dapat hadir dalam KIB4 nanti. Berbagai alasan tentu berbeda-beda, tapi mau
bagaimana lagi, rombel kami tetap jalan, hingga akhirnya tinggallah 13 orang
para rurvivor di grup SDN Tianyar
03 Kubu, Karangasem, Bali.
Berikut nama-nama Relawan Pengajar,
Dokumentator, serta Fasilitatornya.
Fasilitator :
Kak Hilda
Relawan Pengajar :
Kak Jupri
Kak Rohma (saya)
Kak Isnarti
Kak Dayu
Kak Ion
Kak Nur
Kak Donny
Kak Dita
Pak Gede
Dokumentator
Kak Iffah
Kak Husban
Dari rangkaian virtual meeting
yang terkesan amat sangat prepareable ini, mendekati hari H acara,
sempat berubah, gaes. Ada tambahan flash bomb ketika closing acara. Tapi
sayangnya, buat dapatin Smokeboom di Bali itu sulit. Nah kalau dibawa
via Kak Jupri yang naik pesawat, bisa berabe itu mah. Terus lagi, kaitannya
penginapan, ini juga yang masih ambigu. Antara sewa penginapan atau stay di
rumah salahsatu guru SDN Tianyar 03 Barat. Tapi, alhamdulillah, adu ide di
forum virtual dalam grup KIB4 ini, sedikit banyak memberi keterikatan
kekeluargaan sesama penghuni. Dan semoga saja, virmeetnya akan kian
berlangsung walaupun acara KIB4 telah beakhir. Bukan malah diam-diaman saja.
Hiks... pengalaman ini ya gaes.
Selain Virmeet Kelas Isnpirasi Bali 4 di grup rombel SDN Tianyar 03 ini,
tak kalah seru juga dengan berbagai macam virtual meet up di grup besar Kelas Inspirasi Bali 4, yang
terdiri dari beberapa orang dari sejumlah rombel yang ada di KIB4, dan berbagai
latar belakang masing-masing yang mana pembahasannya random, dan bisa ujung-ujungnya mengandung unsur kearah jodoh, KUA, cinta, baper, dan lain-lain, hehee. Tentunya hal itu menambah erat komunikasi antar
penghuni. Syukur-syukur bisa bikin penasaran ketika pertemuan Briefing Acara
berlangsung. Hehhee....
Oke gaes, see you on the next post yaa...
Best regards,
Karangduren, 24 Maret 2017-03-24
Khoirur Rohmah
Seru bangets ya, aku belum ikutan tahun ini..
BalasHapusAlhamdulillah iya, Mbak Naqiy
HapusSemoga bisa ikutan ya tahun ini, hehee
Ohhh ini semacam gerakan gitu ya mbak ? Kelas menginspirasi gitu kan ? Moga berkah dan bermanfaat deh yaaa, amin
BalasHapusIya dek, Kegiatan yang digagas oleh Bpk Anies Baswedan stlah adanya Indonesia Mengajar
HapusAminn
Waah, virmeet emang sekarang sudah tidak asing lagi ya, biasanya sih saya virmeet di grup Line. Selain virmeet, di Line bisa perang stiker juga :D
BalasHapuswkwkwkwk, iya sih, pernah mau bertransformasi grup di Line,
Hapusetapi ada anggota grup yang takut ga punya akunnya, kak
Jadi, pilih WA aja yang mudah banget mah heheee
Semoga lancar sukses dan barokah ya dik. Semangat
BalasHapusAlhamdulillah...
HapusTerima kasih Mbak Milda,
eventnya telah selesai, mbak hehee
Saya selalu antusias jika ada bahasan kelas Inspirasi, meski baru ikutan sekali di Lamongan tapi jadi pengalaman luar biasa
BalasHapusBanget mbak. Nagih sekali loh event ini hehee
Hapushuaaaa.... aku juga ikutan ki-ki di jember dan lumajang looh
BalasHapustapi kita belum pernah ditakdirkan bertemu ya mbak, hehe
flashbomb itu apa mbak?
Kyaaa... yang kemarin mngkin smean juga ikutan, tpi blum berjodoh ketemu yah mbak Ocha, hikss
Hapusitu yg mirip petasan bisa keluar warna warni, mbak. hheee
Seru banget Mba kelas inspirasinya, di Bali pula!
BalasHapusAku belum bisa ikutan tahun ini karena kerjaanku baru jadi nggak bisa izin haha.
Semoga berkah berbagi ilmunya ya..
hihiihi tempatnya tantangan banget mbak, duhh tapi seru hheee
HapusYang deket2 aja mbak ikutnya.
Amin ya robbal alamin
Ciyeee yg ketagihan ikut kelas inspirasi. Semangat yaaaa dan jgn lupa jalan2 ke Bali sebentar
BalasHapusTrimaa kasih Mbak Jiah.. hee
Hapusbeneran nagih mbak, serius. heee
Iya blum sempat mbak, soalnya kakakn pas lagi masuk kerja, ga bisa kemana2 hhihiii
Virmeet bs jadi seru kalau yg lain ramai. Semoga lancar ya
BalasHapusIya juga sih. Syukurnya, ada salahsatu anggota yg suka ramai, brcanda, selama virmeet berlangsung hehee
Hapus