Assalamualaikum
readers...
Kembali lagi
dengan aku, yang baru bisa posting malam ini di blog Fastabiqul Khoirots.
Hee... karena masalah dunia nyata yang begitu menumpuk, begitu juga dengan
jaringan internet yang tidak bisa aku nikmati di tempat kerja dikarenakan
sambungannya masih trouble. Dan akhirnya unek-unek saya ini, atau hajat saya
untuk bisa mengeluarkan segala hal bisa tertuang kali ini.
Aku menulis
postingan ini dalam rangka meramaikan ulang tahun ke-4 Warung Blogger yang jatuh
pada tanggal 25 Mei 2015 kemarin. Tapi, karena rasa antusias dan cinta saya
terhadap WB, membuat saya semangat untuk meng-upload photo selfie saya di bawah
ini dalam photo selfie contest yang diadakan oleh Warung Blogger, semoga kalian
bisa menikmati cerita saya ini, ya :D
Wassalamu’alaikum,
readers.....
Happy
Reading ^_^
PHOTO SELFIE
CONTEST : SELFIE DENGAN LENS ERROR CAMERA
Lens Error, Will Shutdown automatically. Restart Camera
Tanggal 2 Juni 2015, Hari Selasa kemarin, ada acara pengajian di dekat
rumahku. Lebih tepatnya, dan bias dibilang rumah saya dekat Pondok Pesantren
Miftahul Huda, Karangduren Balung Jember. Pengajian tersebut dalam rangka Haul
Akbar, Haflatul Imtihan, dan Khotmil Qur’an ke-4 Wisuda Santri PAUD (Pendidikan
Al-qur’an Usia Dini) dan santri TPQ (Taman Pendidikan Al-Qur’an) Ponpes
Miftahul Huda.
Panggung untuk Pengajian di Pondok Pesantren Miftahul Huda |
Acara pengajian tersebut berlangsung pada hari Senin malam Selasa,
dimulai dari jam 18.30 sampai selesai. Nah nah, pada malam hari tersebut, aku
mendapatkan tugas sebagai MC atau Master of Ceremony , iyakah ??? *abaikan dan
juga pembaca sholawat pengiring adek-adek TPQ yang wisuda.
Dari kemarin-kemarin hari, aku sudah berencana sesuatu hal, jika saat
pengajian dimulai, aku akan photo selfie pada acara tersebut. Apalagi pas ada
Lomba foto selfie contest yang diadakan oleh WB atau Warung Blogger, tempatku
bernaung. Pasti semangat banget aku siap-siapkan ide kreatif untuk selfie itu. Meski
ada sedikit keraguan dari dalam diriku, karena pasti banyak yang memposting
photo selfie yang lebih jauh baiknya dariku. Tapi aku menepis semua itu. Yang
penting, aku ingin meramaikan HUT WB yang KE-4 Tahun dengan mengabadikan momen
terbaikku saat pengajian tersebut.
Bismillahirrohmaanirrohim…
Dari siang hari, aku jaga baik-baik kamera digital yang aku pinjam dari
tempatku bekerja. Tak kugunakan sembarang, kecuali untuk fiting atau test baju
yang akan kugunakan untuk malam Selasa nanti. Tapi sayangnya, ketika sore hari,
kamera digital itu dipinjam oleh keponakanku. Padahal dia hanya sebentar
menggunakan untuk melihat-lihat photo, terus setelah itu, dia nunjukkin
kata-kata bahasa Inggris yang muncul tiba-tiba di layar kamera digital itu.
Buh…. Adempanas diriku… gimana ini….
Tulisan di kamera tersebut seperti ini
Lens
Error
Will
Shutdown Automaticfally
Restart
Camera
Duer… langsung jlep aku, gimana piye ini… kameranya nggak bisa digunakan
untuk foto, Cuma bisa liat slide photonya saja, tapi pas mau jepret foto,
layarnya kembali hitam da nada tulisan sepperti di atas itu…
Huuuhhh Nasih… keponakanku aku ceramahi, kok bisa seperti ini Ya Allah….
Tapi Alhamdulillah, ternyata dan nggak tahu kenapa, tanganku mencet tombol apa, terus bisa untuk photo. Alhamdulillah, hatiku langsung ayem, tenang…
terimakasih ya Allah…
Hingga malam hari Selasa, saat acara segera dimulai, aku bawa seluruh
perlengkapan yang akan aku gunakan untuk menjadi MC di pengajian itu. Teks,
polpen, kamera, udah… iya… sambil menunggu tukang kamera yang masih
mempersiapkan DSLRnya untuk mengabadikan rangkaian acara pada malam harai itu,
aku photo selfie dengan rekan MC, ku… Mbak Ainun Muhafidhoh. Setelah selesai
berlatih sedikit, sambil menghilangkan rasa nervous, plus agak-agak gemetaran
*penyakit akut yang sering aku derita saat di depan panggung, aku relaksakikan
dengan photo….
Ini nih hasil jepretan photo selfieku…
Without effect anymore
Me and Mbak Ainun Muhafidhoh |
Photo tersebut aku ambil tepat di samping pentas berdiri. Hingga 4 kali aku berfoto selfie dengan mbak Ainun tanpa ada kendala
apapun. tapi sayangnya, setelah photo ini, langsung terjadi tragedy yang
membuatku kembali gelisah.
My Photo Selfie sebelum muncul kembali tulisan Lens Error |
Tapi bagaimana lagi, aku masih punya tanggung jawab yang lebih penting
untuk dari sekadar kamera digital, yaitu menjadi pembaca acara, iya ini adalah
acara akbar setiap tahun, aku harus tampilkan yang lebih baik dan harus lebih
baik lagi.
Akhirnya, dengan mengucapkan bismillah, 3 surat terakhir Alqur’an, aku
melangkah mantap di atas pentas. Kembali dengan jiwaku yang full, tanpa ada
guratan kesedihan yang aku tampakkan. Kutinggalkan sejenak rasa sedih yang
kualami. Iya, Alhamdulillah, performanceku diawal-awal acara sudah sangat
maksimal menurutku, dari tahun-trahun kemarin saat aku juga menjadi MC.
Alhamdulillah ya Robb, dibalik rasa sedihku, Engkau masih memberikanku selingan
untuk melupakan sejenak beban pikiran itu.
Seluruh rangkaian pada acar malam hari tersebut aku bawakan dengan baik
bersama Mvbak Ainun. Aku juga tak lagi menggunakan kamera digital itu. Saat sebelum
acara Mawaidul Husna berlangsung aku sebenarfnya sudah ijin Tanya kepada salah
satu cameramen yang bertugas di pengajian tersebut, tapi sayangnya dia nggak
tahu solusinya. Dia menyarankanku untuk membawanya ke tukang servis saja.
YA Allah ya Rabb… kenapa bisa menjadi seperti itu, batinku. Tapi,
kembali lagi, aku teringat kata-kata ustadzku saat Aliyah. Ungkapkan hal-hal
dengan kejujuran meski itu menyakitkan. Iya, aku akan mengatakan yang
sebenarnya kepada Bosku mengenai kerusakan pada kamera digital itu. Bagitu kemudian,
hatiku langsung lega dan tenang.
Alhamdulillah, puji syukur kehadirat-Nya, karena dengan photo selfieku
tersebut, membuatku semakin mengerti untuk bisa lebih hati-hati dalam meminjam
barang yang bukan milikku. Iya, aku belajar banyak dari photo selfieku itu.
Terimakasih ya Rabb….
Tulisan ini diikutsertakan dalam rangka meramaikan #4Tahun Ultah WarungBlogger
-
-
-
Bagaimana tulisanku ini menuruut kalian… ??
Mohon komentarnya ya….
Terimakasih telah sempat membaca dan juga mengunjungi blog saya ini…
Barakallah…. ^_^
See You next Time Readers :D
Amin Mbak, Semoga Ramadhan ini menjadi semakin berkah untuk semua
BalasHapusAminnn ya robb mbak....
Hapustapi aku nyesel mbak,,, itu artikel ndak aku ikutin di WB selfie photo contest, cz tkut OOT *curhat heee